est. 1986
PAROKI SANTA FAUSTINA KOWALSKA
PUSAT KERAHIMAN ILAHI KEUSKUPAN BOGOR
PAROKI KERAHIMAN ILAHI MENYONGSONG MASA DEPAN
Wacana untuk meningkatkan status wilayah St. Yohanes Pembabtis Bojonggede menjadi sebuah paroki baru di Keuskupan Bogor sekaligus men-jadi paroki khusus paroki Kerahiman Ilahi, makin gencar digaungkan di kurun waktu 2017-2018.
Tak kurang Pengurus Wilayah dan Panitia Pembangunan Gereja (PPG) diminta mengusulkan nama paroki baru tersebut untuk diserahkan kepada uskup Bogor Mgr. Paskalis Bruno Syukur, OFM, selaku otoritas penentu keputusan. Keuskupan Bogor berdasarkan pertimbangan tertentu lalu
menetapkan nama Santa Faustina Kowalska sebagai nama paroki baru itu. Nama ini dipilih sesuai pertimbangan keuskupan yang menghendaki agar Paroki Bojonggede memiliki karakter sebagai pusat devosi Kerahi man Ilahi. Dan nama Santa Faustina Kowalska merupakan tokoh orang Kudus dan Rasul Kerahiman llahi yang memusatkan perhatiannya pada devosi Kerahiman Ilahi itu sekaligus menjadi pusat ziarah rohani Kerahiman Ilahi untuk seluruh Keuskupan Bogor.